Banyak sekali tempat pariwisata di Kota Samarinda yang wajib
di kunjungi bila Anda datang ke Kota Samarinda tetapi sebagian tempat
pariwisata hampir punah karna tidak terawat oleh si pengelola ataupun
pengunjung yang datang tidak mentaati peraturan yang ada tapi saya bangga dengan adanya wisata ini :)
Air terjun ini terletak di Bayur,
Sempaja Utara, berjarak ±40 Km dari pusat Kota Samarinda, kalian
pengunjung/wisatawan jangan khawatir dan jangan menyesal, air terjun ini
memiliki air yang jernih dan memasuki kawasan ini tidak menempuh jalan yang
rusak.
Nah kalau air terjun yang satu ini terletak di Dusun
Purwosari, Tanah Merah, berjarak ±20 Km dari pusat Kota Samarinda, sayangnya
lingkungan sekitarnya tidak memadai seperti jalan yang menuju ke air terjun
tanah merah rusak dan sesampai disana lingkungan sekitar air terjun ini tidak terawat
oleh si pengelola.
Lokasi air terjun berambai ini letaknya hampir sama dengan
air terjun pinang seribu tapi agak jauh daripada pinang seribu tepatnya Batu Besaung,
Sempaja Utara ±15 Km dari pusat Kota Samarinda. Nah untuk air terjun yang ini
jangan khawatir airnya sangat jernih hanya saja yang menggunakan kendaraan roda
4 maupun roda 2 menuju jalanan ini sangat exstrime sehingga pengunjung/wisatawan
untuk berkunjung kesana sangatlah hati-hati.
Bendungan
ini merupakan salah satu objek wisata juga yang terletak di Lempake yang
berjarak sekitar ±10 Km dari pusat Kota Samarinda selain objek wisata bendungan
ini menampung air irigasi sawah dan juga penampungan air Kota Samarinda. Waduk ini
di bangun pada tahun 1977 ini pernah jebol pada tahun 2008 dan mengakibatkan
banjir bandang di Samarinda, dengan luas tangkapan air sekitar ±195 km2.
Kebun
Raya Unmul Samarinda merupakan objek wisata favorite Kota Samarinda, objek
wisata yang satu ini memiliki fasilitas koleksi binatang purba, rekreasi
anak-anak, atau pun outbound buat para pecinta alam. Menuju kebun raya ini
tidak sangat jauh dari pusat kota ±15 Km dari pusat kota. Kebun raya ini
terletak sebelum air terjun tanah merah maupun sebelum desa Pampang.
Mahakam merupakan nama sebuah sungai terbesar di provinsi
Kalimantan Timur yang bermuara di Selat Makassar. Sungai dengan panjang sekitar
920 km ini melintasi wilayah Kabupaten Kutai Barat di bagian hulu, hingga
Kabupaten Kutai Kartanegara dan Kota Samarinda di bagian hilir. Nah mungkin karna
kita lagi di Samarinda jadi nemunya Cuma pinggirannya, dan masyarakat Samarinda
serta menyebutnya dengan “Tepian”. Nah ditepian ini banyak di gunakan sebagai
tempat nongkrong dan beberapa masyarakat menggunakannya seaegai tempat
berjualan.
No comments: